Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer


Contoh Program Kerja Majelis Taklim Jangka Pendek Menengah & Panjang

Pada kegiatan majelis taklim, dibutuhkan juga sebuah konsep program kerja yang baik. Untuk membuatnya, Anda bisa mencoba mencari contoh program kerja Majelis Taklim dari berbagai sumber yang terpercaya.

contoh program kerja majelis taklim

Dengan mempunyai program kerja yang jelas, maka tujuan dari semua kegiatan yang dilakukan dalam majelis dapat terlaksana dengan baik. Nah, bagi Anda yang ingin tahu garis besar program kerja majelis taklim, silakan simak informasi berikut.

Baca Juga : Contoh Susunan Pengurus Masjid

Contoh Garis Besar Program Kerja Kegiatan Majelis Taklim Ibu-Ibu

Perlu diketahui, mempunyai perencanaan atau garis besar kegiatan majelis taklim sangat penting dilakukan. Berikut adalah gambaran yang bisa Anda terapkan dalam membuat rancangan program kerja untuk majelis taklim.

Contoh Garis Besar Program Kerja Majelis Taklim:


UMUM


Majelis taklim mempunyai tujuan dalam pembinaan dan pengembangan warga muslim yang berkaitan dengan Allah, sesama umat manusia, dan juga lingkungan dalam tujuan untuk membentuk pribadi masyarakat yang bertakwa.


TUJUAN PROGRAM KERJA

  • Memperbaiki Kualitas dari pengurus serta jamaah
  • Memberikan wadah bagi aspirasi jamaah
  • Memperkuat hubungan kekeluargaan antar jamaah
  • Memanfaatkan dan memaksimalkan kemampuan jamaah untuk kepentingan Majelis Taklim
  • Memberikan aksi nyata dalam memajukan agama, majelis taklim, dan lingkungan
  • Kegiatan kaderisasi guna mendapatkan pengurus selanjutnya.


RANCANGAN PROGRAM KERJA

1. Administrasi dan Kesekretariatan

  • Kantor kegiatan dari Majelis Taklim
  • Membuat berbagai hal terkait administrasi dan kesekretariatan Majelis Taklim

2. Administrasi Keuangan

  • Membuat buku catatan kas untuk Majelis Taklim
  • Membuat berbagai kebutuhan Majelis Taklim terkait administrasi keuangan seperti kuitansi, buku kas, dan lain sebagainya.
  • Memberikan laporan keuangan setiap bulan/setelah kegiatan

3. Bidang Sosial dan Ekonomi

  • Bersama dengan bendara melaksanakan dan melakukan penyusunan program mencari sumber dana untuk majelis taklim seperti berikut:
  • Mencari Donatur
  • Memaksimalkan pemberian infak dan sedekah dari para jamaah Majelis Taklim
  • Menjalin silaturahmi, komunikasi, serta hubungan baik dengan para donatur

4. Bidang Pendidikan dan Pelatihan

  • Menyusun serta melaksanakan rancangan program Majelis Taklim terkait pelatihan dan pendidikan seperti berikut:
  • Pengajian Ibu-Ibu rutin setiap bulan dengan tema zikir 
  • Pengajian Ibu-Ibu rutin dengan tema ilmu fikih dan tauhid
  • Memberikan pelatihan setiap bulan bagi jamaah
  • Melaksanakan kegiatan belajar baca Al-Quran 
  • Kegiatan menghafal dan membaca Asmaul Husna
  • Mengurus pemakaman jenazah pada saat ada orang meninggal di lingkungan kegiatan majelis taklim ataupun di luar wilayah (jika diperlukan)
  • Mengadakan pengajian gabungan dengan majelis taklim sekitar untuk mempererat hubungan antara jamaah.
  • Mengadakan pengajian kunjungan ke berbagai Majelis Taklim lainnya
  • Menjalin kerja sama dengan DKM Masjid saat melakukan acara dan kegiatan tertentu
  • Semua kegiatan yang dibuat harus mengarah pada berbagai tujuan yang dimiliki oleh Majelis Taklim

Contoh Garis Besar Program Kerja Majelis Taklim



Contoh Program Kerja Majelis Taklim



Kurang lebih seperti itulah garis besar dari program kerja kegiatan Majelis Taklim secara umum. Anda bisa menerapkan contoh di atas untuk membuat Program kerja Majelis Taklim Jangka Pendek Menengah dan panjang.

Untuk selanjutnya, Anda tinggal sesuaikan saja berbagai unsur yang diberikan pada contoh di atas sesuai dengan kegiatan, tujuan, serta program dari Majelis Taklim Anda. Tambahkan juga beberapa bidang lain jika memang belum tercantum di contoh.

Dengan membuat program kerja majelis taklim yang baik, Anda bisa mengarahkan kegiatan menjadi lebih baik lagi. Semua aktivitas yang dilakukan pastinya juga akan selalu berpedoman kepada tujuan Majelis Taklim yang sudah dicanangkan sebelumnya.

Itulah tadi informasi tentang contoh program kerja majelis taklim yang bisa Anda jadikan contoh. Semoga informasi yang diberikan tersebut bisa membantu Anda dalam membuat program kerja yang baik dan bermanfaat bagi Majelis Taklim.
Dona
Dona Fresh graduate dari Semarang, mengisi kesibukan sebagai bklogger dan freelancer. Penyuka pegunungan dan hujan.

Posting Komentar untuk " Contoh Program Kerja Majelis Taklim Jangka Pendek Menengah & Panjang"